Oke, di Postingan kali ini aku bakal share tentang salah satu film yang sering banget aku tonton, yap! AVATAR!, jangan salah, Avatar yang ini bukan film animasi yang biasanya tayang di salah satu stasiun tv swasta lokal, tapi film Box Office, yang udah menyabet beberapa penghargaan di Hollywood!! bukan bollywood loh ya.... Film ini di sajikan dengan efek animasi yang luar biasa mulai dari pemandangan Hallejuja Mountain yang luar biasa, hingga para penduduk suku Na'vi yang berbadan biru itu, tapi jangan salah tanggap yahh.. itu kulit biru emang dari sononya, bukannya abis digebukin massa... okey, bagi kalian yang masih belum nonton film ini aku akan menyajikan sedikit plot atau jalan cerita dari film ini.... This is it!
The Plot!! *Camera Zoom In Zoom Out*
Jake Sully *bukan Sule loh ya..* yang diperankan Sam Worthington, mantan angkatan laut Amerika yang terluka dan cacat akibat perang. Ia terpilih untuk berpartisipasi dalam program Avatar, yang memungkinkannya bisa berjalan kembali. Jack menuju ke Pandora, sebuah hutan nan subur yang penuh dengan berbagai macam makhluk hidup, sebahagian indah dan sebahagian lagi menakutkan. Pandora juga rumah bagi suku Na’vi, makhluk yang mirip manusia dengan kehidupan primitif serta memiliki kemampuan seperti manusia. Saat manusia mencoba memasuki Pandora untuk meneliti kandungan mineral yang ada disana, suku Na’vi memerintahkan para prajuritnya untuk melindungi negerinya dari ancaman
Jake direkrut untuk menjadi bagian dari proyek ini. Karena manusia tidak dapat menghirup udara di negeri Pandora, maka mereka menciptakan makhluk-mirip-suku Na’vi yang mereka sebut sebagai Avatar. Di Pandora, dengan tubuh Avatar, Jake dapat berjalan kembali. Di hutan Pandora, Jake melihat banyak keindahan dan bahaya. Ia juga bertemu dengan wanita muda Na’vi bernama Neytiri (Zoe Saldaña).
Berjalannya waktu, Jake berbaur dengan suku Na’vi dan jatuh cinta kepada Neytiri. Pada akhirnya, Jake terjepit antara tujuannya dikirim oleh militer ke Pandora dan suku Na’vi, memaksanya untuk memihak pada satu pilihan yang akan menentukan nasib bumi dan suku Na’vi.
suka film ini
BalasHapus